Megawati: Jangan terlalu banyak nonton sinetron

-

Megawati: Jangan terlalu banyak nonton sinetron

KLIKKABAR.COM, JAKARTA – Presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri mengatakan bahwa anak-anak Indonesia adalah generasi penerus bangsa.

“Anak-anak harus tumbuh secara anak-anak yang sehat dan yang paling utama harus rajin belajar,” kata Megawati dalam puncak peringatan Hari Anak Nasional 2021 secara virtual.

Dalam kesempatan itu Megawati juga menyorot soal stunting pada anak. Ia beraharap para ibu-ibu harus bisa memastikan asupan bergizi untuk anak-anaknya.

“Tentu sekarang seorang ibu harus pintar, pintar memasak, sehingga memberikan makanan gizi yang baik kepada anak-anaknya. Coba bayangkan kalau kita lihat di lingkungan kita ada anak orang atau anak kita sendiri menjadi stunting,” katanya.

Megawati pun berpesan kepada orang tua untuk memperhatikan aspek gizi anak. Dengan begitu kebahagian lahir dan batin dalam keluarga pun bisa diwujudkan.

“Stunting itu apa ya? Anak-anak itu tidak tumbuh, tidak ada perkembangan, karena apa? Karena kekurangan gizi, karena mungkin ibunya sibuk, jangan terlalu banyak nonton sinetron, harus ada jam-jam tertentu kita juga perlu istirahat, sehinggga demikian yang disebut keluarga yang bahagia, kan bahagia itu harus lahir batin, anak-anak kita sehat, riang, pintar, pandai olahraga, mencintai kehidupan,” ucapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

BERITA TERBARU

- Advertisement -spot_imgspot_imgspot_img

Berita Populer

- Advertisement -spot_img

Mungkin Anda SukaBERITA TERKAIT
Rekomendasi untuk Anda